Sawan, - Rabu 26 Februari 2025, Kasi Pembangunan I Nyoman Suarsana, S,Sos., berserta staf mewakili Camat Tejakula menghadiri kegiatan undangan Mini Loka Karya Penurunan Stunting Kecamatan Bulan Februari 2025 dalam rangka evaluasi dan pemantauan pelaksanaan pendampingan keluarga di tingkat kecamatan sebagai upaya pencegahan dan percepatan penurunan Stunting maka diperlukan langkah bersama untuk mengkonvergensikan program - progam terkait di semua tingkat administratif.
Kegiatan ini di pandu oleh Koordinator PLKB & di lanjutkan oleh ibu Kabid daduk ( I Gst Ayu Suriani ) dan juga undangan dari 3(tiga) Kecamatan : Camat Tejakula yang diwakili oleh Kasi Pembangunan, Camat Kubutambahan di wakili oleh Kasi Sosial & Camat Sawan sebagai tuan rumah di wakili oleh Kasi Pemerintahan & juga undangan dari masing - masing Puskesmas yang ada di Kecamatan, Ketua TPP.KK masing - masingKecamatan atau yg mewakili hadir pula dari TPP KK Desa.